SMK N 2 Kudus Berikan Santunan kepada Penerima Program GNOTA

Posted Leave a commentPosted in Agenda Sekolah, Artikel, Berita Sekolah

By Jurnalis SKADA, Maret 16, 2025

 
SMK N 2 Kudus menyalurkan bantuan GNOTA (Gerakan Orang Tua Asuh) pada hariJumat (14/03/2025) kepada sekitar 70 siswa yang berhak menerima. Acara itu dihadiri Kepala Sekolah SMK N 2 Kudus Budi Susanto, S.Pd M.Pd dan ketua pengurus GNOTA Ima Yahya S.Pd yang langsung membuka dan menyerahkan bantuan tunai kepada 72 siswa yang membutuhkan.

Wali kelas mengusulkan 2 anak didiknya dengan kriteria anak yatim piatu ataupun dari keluarga kurang mampu. Bantuan ini diharapkan dapat meringankan beban ataupun bisa membeli kebutuhan menjelang Lebaran.

Penyaluran GNOTA rutin dilakukan SMK N 2 Kudus menjelang Lebaran. Dana GNOTA dihimpun dari guru dan staff SM K N 2 Kudus yang rela menyisihkan pendapatan setiap bulan. Penerima bantuan semua adalah siswa siswi SMK N 2 Kudus.

Ibu Ima Yahya mengatakan, “Hararapannya bantuan ini bisa meringankan beban siswa yang membutuhkan, Jangan digunakan untuk yang tidak bermanfaat contohnya buat beli kuota untuk ngegame, ”

“Terima kasih kepada guru dan staff SMK N 2 Kudus yang sudah menjadi donatur, semoga amal kebaikannya dilipat gandakan Allah SWT di bulan Ramadhan ini.”

SMK Negeri 2 Kudus Raih Prestasi Gemilang di LKS SMK Tingkat Kabupaten Kudus Tahun 2025

Posted Leave a commentPosted in Agenda Sekolah, Artikel, Berita Sekolah, Ekstra Kurikuler, Lain-lain

By Jurnalis SKADA, MARCH 18, 2025

Kudus – SMK Negeri 2 Kudus kembali menorehkan prestasi gemilang dalam ajang Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK tingkat Kabupaten Kudus yang digelar pada tanggal 16-22 Februari 2025. Sekolah ini berhasil meraih juara di berbagai kategori lomba, membuktikan kualitas dan kompetensi siswanya dalam dunia kejuruan.

Dalam kompetisi bergengsi ini, SMK Negeri 2 Kudus berhasil meraih Juara 1 pada bidang IT Network System Administration, menunjukkan keunggulan mereka dalam pengelolaan jaringan komputer. Selain itu, sekolah ini juga meraih Juara 2 pada kategori Cyber Security, serta beberapa posisi Juara 3 di bidang Desain Grafis, IT Software Solution for Business, Automobile Technology, dan Electronics.

Pada LKS tahun ini SMK Negeri 2 Kudus mengirimkan beberapa peserta dari ketiga jurusan yaitu dari Jurusan Teknik Komputer Jaringan dalam bidang:

  • Cyber Security
  • IT Network System Administration
  • Graphic Desain Technology
  • Network Cabling
  • Web Technologies
  • IT Software Solution For Business

Jurusan Teknik Audio Video dalam bidang:

  • Electronics

Serta Jurusan Teknik Otomotif dalam bidang:

  • Automobil Technology

Dengan kemenangan ini, SMK Negeri 2 Kudus semakin mengukuhkan dirinya sebagai sekolah unggulan dalam bidang kejuruan. Para pemenang akan terus dipersiapkan untuk menghadapi kompetisi di tingkat provinsi guna membawa nama baik sekolah dan Kabupaten Kudus ke jenjang yang lebih tinggi.

Berikut ini daftar mata lomba yang diraih oleh siswa SMK N 2 Kudus:

  1. Juara I, IT Network System Administration yang diraih oleh Richardo Arif Harianto (XI TKJ 4)
  1. Juara II, Cyber Security yang diraih oleh Lusiana Faarida Yani (XII-TKJ 4) dan M. Fadlan Setiawan (X TKJ 3)

 

  1. Juara II, Desain Grafis yang diaraih oleh Alvino Lana Denta (XI TKJ 4)

  1. Juara II, IT Software Solution for Business atas nama Muhammad Yaasiin Noor Iman (XI TKJ 3)

  1. Juara III, Electronics yang diraih oleh Galih Edfanino (XI TAV 4)

 

  1. Juara III, Automobil Technology diraih atas nama M. Alfathir Ramadhan (X TO 4)

Dengan keberhasilan yang telah diraih dari perlombaan tersebut, semakin membuktikan bahwa SMK Negeri 2 Kudus adalah sekolah yang unggul dan dapat bersaing, serta eksistensinya sebagai sekolah yang berprestasi dalam bidang teknik, khususnya pada Teknik Komputer Jaringan, Teknik Otomotif, serta Teknik Audio Video. Semoga dengan adanya prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus berjuang dan mencapai hasil yang gemilang di masa depan.

Tim POPDA SMK N 2 Kudus Mendulang Banyak Medali Tingkat Kabupaten Kudus Tahun 2025

Posted Leave a commentPosted in Agenda Sekolah, Artikel, Berita Sekolah, Ekstra Kurikuler, Lain-lain

Walau tidak menjadi juara umum, namun SMK N 2 Kudus banyak mendulang juara baik medali emas, perak, ataupun perunggu dalam ajang Pekan Olahraga Pelajar Daerah (POPDA) Kabupaten Kudus 2025. SMK N 2 Kudus memperoleh perolehan medali lebih baik dari tahun sebelumnya dengan membawa pulang sejumlah medali dari berbagai cabang olahraga, membuktikan pembinaan extra di sekolah lebih sukses.

SMK N 2 Kudus berhasil meraih gelar juara pertama di cabang Taekwondo, Pencak Silat, Lempar Cakram, Lompat Jauh serta juara kedua dan juara ketiga di cabang lainnya.

Kepala sekolah SMK N 2 Kudus pada upacara bendera memberikan apresiasi setingi tinginya kepada siswa yang sudah berusaha sekuat tenaga untuk mengharumkan nama sekolah. Demikian juga untuk pelatih extra olah raga juga diberikan ucapan terima kasih walau fasilitas pembinaan jauh dengan sekolah swasta namun sudah memberikan yang terbaik untuk sekolah.

Berikut adalah daftar prestasi gemilang yang diraih oleh para atlet sekolah:

???? Juara 1

Taekwondo : Alifia Azzahra (X TJKT 1)
Pencak Silat : Anisa Risanti (X TJKT 2)
Lempar Cakram : Fatkhu Wiramada (X TE 1)
Lompat Jauh : Rizky Febiana Sari (XI TAV 2)

???? Juara 2

Hockey Putra SMK N 2 Kudus
Hockey Putri SMK N 2 Kudus
Taekwondo : Setefen Fardani Dwi P. (XI TKRO 3)
Pencak Silat : Rara Candra Febriana (X TO 3)

???? Juara 3
Taekwondo : Kholila Fara Meisa S. (X TO 1)
Evan Widyadhana Wantoro (XI TKRO 4)
Anggar : Fatkhu Wiramada (X TE 1)
Pencak Silat : Farel Arif Fuzi (XI TKRO 3)
Wardatun Nafisah (XI TKJ 4)
Renang : Athahillah Regan J. (X TO 1)

Dengan hasil gemilang ini, SMK N 2 Kudus semakin berkibar di kancah kompetensi olahraga. Para juara di beberapa kategori juga berhak mewakili Kabupaten Kudus dalam kompetisi olahraga tingkat lebih tinggi.
Selamat kepada para juara

Teruslah berprestasi dan kibarkan bendera sekolah! ????????????

SMK Negeri 2 Kudus Sukses Menggelar Uji Coba SPMB

Posted Leave a commentPosted in Agenda Sekolah, Artikel, Berita Sekolah, PPDB

Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Jawa Tengah telah sukses menggelar simulasi massal Sistem Informasi Sistem Penerimaan Murid Baru (SI-SPMB) Tahun 2025. Simulasi ini bertujuan untuk menguji sistem SPMB secara menyeluruh dan memastikan bahwa sistem berfungsi sesuai dengan regulasi yang berlaku.

Simulasi ini diikuti oleh seluruh murid kelas X SMK Negeri 2 Kudus pada hari Rabu(12/03/2023) dengan didampingi oleh wali kelas dan operator SPMB. Sebelum dimulai di ruang uji coba, diberikan briefing di lapangan oleh Bp. Ridwan dan bp. Agus selaku operator SPMB tahun ini.

Tujuan utama dari simulasi ini adalah untuk memastikan bahwa sistem SPMB dapat berfungsi dengan lancar dan transparan. Dengan adanya simulasi ini, diharapkan seluruh pemangku kepentingan dapat memahami mekanisme penerimaan murid baru secara lebih baik.

Disdikbud Jawa Tengah menegaskan bahwa sistem SI-SPMB 2025 dirancang untuk meningkatkan transparansi dan efisiensi dalam proses seleksi masuk SMA dan SMK. Dengan suksesnya simulasi ini, SMA Negeri 2 Kudus siap untuk menerapkan sistem penerimaan murid baru berbasis digital yang lebih transparan dan akuntabel di tahun ini.

HALALBIHALAL WARNAI HARI PERTAMA MASUK SEKOLAH SISWA SMK NEGERI 2 KUDUS

Posted Leave a commentPosted in Artikel, Berita Sekolah

Suasana Halalbihalal di SMK Negeri 2 Kudus

By Jurnalis SKADA, APRIL 19, 2024

Libur sekolah dalam rangka merayakan Idul Fitri 1445 H baru saja usai. Selasa, 16 April 2024 adalah hari pertama masuk sekolah setelah merayakan Idul Fitri 1445 H. Masuk pertama setelah hari raya tersebut digunakan SMK Negeri 2 Kudus untuk melakukan apel pagi sekaligus menggelar acara halalbihalal antar warga sekolah yang meliputi; kepala sekolah, guru, staff tata usaha, dan seluruh peserta didik. Acara tersebut bertempat di lapangan SMK Negeri 2 Kudus dan berlangsung secara tertib dan khidmat.

Acara halalbihalal tersebut digelar sebagai ajang silaturahmi dan kebersamaan antar siswa, guru, dan karyawan sekolah setelah libur panjang Idul Fitri. Dalam acara halalbihalal, siswa dan guru tampak antusias menyambut, bersalaman, serta saling bermaaf-maafan.

Para siswa juga mendapatkan kesempatan untuk berinteraksi lebih dekat dengan guru dan karyawan sekolah, meningkatkan keakraban dan kebersamaan di antara mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momen berharga untuk memperkuat ikatan kekeluargaan di SMK Negeri 2 Kudus.

Dengan berakhirnya acara halal bihalal ini, diharapkan semangat kerja sama dan kebersamaan akan terus terjaga dalam setiap aktivitas dan pembelajaran di SMK Negeri 2 Kudus.